Penyebab cicak bisa merusak televisi, konduktor atau penghantar listrik bukan hanya benda mati seperti besi dan jenis logam lainya tetapi makhluk hidup termasuk cicak juga merupakan konduktor yang bisa menghantar listrik, sehingga ketika menyentuh bagian tegangan tinggi pada rangkaian televisi dapat menyebabkan kerusakan akibat listrik mengalir pada tempat yang tidak seharusnya (komponen tegangan rendah) atau kerusakan jalur hangus
Bagian televisi yang bisa rusak jika cicak menempel atau bagian yang sensitif terjadi kerusakan
- Power suplai regulator smps, regulator televisi merupakan bagian yang terhubung langsung dengan listrik tegangan tinggi ac 220V dan pada bagian tersebut terdapat banyak komponen, apabila tegangan tinggi mengalir pada komponen yang hanya membutuhkan tegangan kecil atau melebihi tegangan kerja maka akan terjadi kerusakan seperti transistor regulator, Str dan mosfet rusak konslet
- flyback atau horisontal, bagian yang terdapat tegangan tinggi selain regulator adalah horisontal televisi dan bukan hanya ratusan volt, tetapi bisa ribuan sehingga sangat mudah sekali terjadi loncatan listrik apabila terdapat konduktor yang menempel antara jalur tegangan tinggi dengan ground (jalur beda potensial) dan bisa menyebabkan penguat horisontal atau transistor flyback rusak mati atau kerusakan lain seperti jalur hangus dan putus
- Jalur tegangan tinggi, tidak selalu cicak bisa menyebabkan kerusakan komponen atau hanya menyebabkan konslet dan mcb listrik turun (sekering putus) , penyebab konslet dan kerusakan tv mcb turun akibat cicak menempel pada jalur dioda penyearah regulator atau elko regulator
Cara mengatasi kerusakan televisi akibat cicak menempel pada rangkaian dan menyebabkan televisi rusak
- Bersihkan bagian atau jalur rangkaian dari bekas atau sisa cicak
- Cek semua komponen pada bagian yang tertempel
- Penggantian komponen yang rusak, atau
- Perbaikan jalur dari putus atau hangus
Cara mencegah kerusakan televisi karena cicak atau cara mengatasi kerusakan tidak terulang kembali
- Tutup lubang dengan selotip pada bodi atau ventilasi yang dirasa terlalu besar dan cicak muat masuk keluar
- Letakan televisi pada tempat yang terkena cahaya
- Bersihkan area di sekitar televisi secara rutin
Demikian pembahasan tentang penyebab kenapa cicak bisa merusak televisi, cara mengatasi dan mencegah kerusakan